Selasa, 01 Januari 2013

GALAPAGOS



GALAPAGOS
Galapagos merupakan pulau yang jauh terpencil, 600 mil lepas pantai Amerika selatan yang berada dikedua sisi khatulistiwa. Galapagos terdiri dari 13 pulau utama, dengan lebih dari 100 pulau kecil, bebatuan dan karang. Setiap pulaunya mempunyai karakter-karakter tersendiri. Ada yang diselimuti hutan yang menyembunyikan kehidupannya, raksasa berbuih, keras dan gersang, serta mengingatkan pada para perompak. Terdapat sarang naga, semua ini merupakan salah satu bentuk kreasi teraneh yang ada di planet kita.
Galapagos bukanlah kepulauan biasa, dunia misterius, prasejarah, dan terdapat dataran yang sangat mempengaruhi kehidupan. Kepulauan ini tersambung langsung kepusat bumi. Sebuah arteri batu maka panas yang naik kepermukaan dari ratusan mil ke bawah kulitnya, yang disebut sebagai pusat vulkanis.
Galapagos terus-menerus mendidih bahkan sampai di bawah ombaknya. Gelembung-gelembung gas kecil ini menjadi petunjuk penting dalam terbentuknya kepulauan ini. Celah lautnya seperti katup tekanan yang melepaskan tegangan dari kamar-kamar batu cair dibawah kulit bumi. Akan tetapi jika tekanan terlalu besar maka magma ini akan sampai pada titik ledak.
Gunung api terbesar di Galapagos adalah sierra Negra, belum lama ini menghembuskan asap dan debu 7 mil ke angkasa. Satu-satunya sungai di Galapagos adalah sungai batu panas yang merah mencapai titik didih 1.1000c. Galapagos adalah salah satu tempat paling vulkanis dibumi. Pusatnya telah aktif selama jutaan tahun yang membentuk pulau demi pulau. Tetapi bukan hanya cara itu kepulauan ini lahir, tetapi dimana kepulauan ini lahir, hal ini yang membuat Galapagos sangat istimewa. Kepulauan ini muncul dipersilangan jalan di empat arus laut utama. Yang datang dari semua sudut pasifik. Pergantian arus panas dan dingin inilah yang membangkitkan keanekaragamaan kehidupan laut yang luar biasa.

Lebih dari 500 spesies ada didalam air yang kaya plankton ini. Diantara mereka adalah penghuni seperti remis Baschale blenny, dan belut taman yang sangat aneh, bahkan pengelana laut seperti kepala palu banyak berkumpul ditempat ini. Bertemunya arus yang menyelimuti Galapagos juga membawa mahkluk-mahkluk dari pantai ujung pasifik. Singa laut Galapagos berkeluarga dengan singa laut California yang dating dari utara, dan dari jauh sub antartika selatan, dan juga terdapat penguin Galapagos. Air dingin disini memungkinkan mereka hidup di  khatulistiwa. Kawanan ikan seperti ini mencari perlindungan dari pemangsa laut dengan tetap berada pada garis pantai. Tetapi di Galapagos strategi ini bisa berbahaya.
Tepi pantai Galapagos adalah tempat makan pemburu udara paling ulung. Booby berkaki biru. Biasanya hasil ikan baik maka mereka akan berkumpul dalam ribuan, teriakan dan lengikan membuat serbuan sinkron. Terjunan secara bersamaan dapat mengalahkan mangsa mereka. Booby ini hanya dapat menyelam sedalam 3 kaki. Tetapi begitu mereka ingin mengejar kawanan ikan dekat pantai, mereka akan menerjang air tetapi bahaya terbesarnya adalah ombak. Sayap yang patah karena ombak akan menyebabkan mereka beraktifitas lamban dan akhirnya mati.
Kepiting hantu pada pulau Galapagos biasanya menyusuri pasir mencari makan, dan mereka selalu waspada pada daging yang lezat. Bagi mahkluk laut dan udara, Galapagos adalah suaka yang ramah. Tetapi kepulauan ini bukan tujuan utama dari hewan darat. Mereka yang datang ke pulau ini mungkin merupakan korban dari banjir besar, terbawa dari daratan besar, dan diatas kayu dari pohon. Dengan menyebrangi lautan 600 mil. Tanpa makanan dan air tawar,bagi yang masih hidup mendarat ditempat ini mempunyai prospek amat kecil.
 Fernandina adalah pualu yang paling berat, dan paling aktif secara vulkanis dari semua kepulauan Galapagos raksasa yang tertoreh lahar. Fernandina adalah satu monumental vulkanis dengan kawah sedalam 1 atau 2 mil dan lebar hamper 4 mil. Tempat gunung api yang bertemu dengan laut dan ditempat ini ramai dengan naga. Di tempat ini kita sulit membedakan mana yang reptile dan mana yang batu. Mahkluk-mahkluk seperti ini tidak ditemukan ditempat lain dibumi.
Pada pagi hari iguana, hewan berdarah dingin berjemur dari dinginnya malam hari dan menyerap panas dari khatulistiwa. Bila mereka hangat maka garis pantai ferdinanda menjadi hidup. Di pulau ini makanan sangat langka. Cara menemukan makanan ini dengan misi yang sangat sederhana yaitu menerjunkan diri ke laut seakan-akan ingin bunuh diri.
Iguana laut merupakan satu-satunya kadal laut di dunia. Mereka merupakan hewan darat tetapi karena nenek moyangnya jauh maka mereka terdampar di Galapagos. Agar tetap hidup maka mereka terpaksa harus mangatasi laut. Diperairan dingin suhu tubuh iguana jantan turun pesat. 10 menit menyelam adalah hal yang paling lama yang bisa di lakukan sebelum otot-otot kaku. Pulang dan melawan ombak di pantai merupakan adalah pekerjaan yang sangat berat karena dia harus melewati singa laut. Singa laut merupakan hal hewan yang paling tidak di sukai oleh iguana. Iguana laut menelan garam yang terlalu banyak dari makanan yang di makan. Tetapi dengan kelenjar khusus mereka akan mengeluarkannya dengan cara bersin.
Keiting Sally lightfoot senang mengurus ganggang parasit dan kulit mati mereka. Kadal lahar yang merupakan hewan yang lebih kecil dari keluarga reptile yang lainnya mempunyai cara tersendiri untuk hidup di pantai ini, dengan menikmati hubungan yang istimewa dengan singa laut. Kadal membuang lalat dari tubuh singa, sehingga mereka berdua sama-sama memperoleh keuntungan.
Ferdinanda adalah pulau termuda dari keseluruhan pulau Galapagos. Pulau ini tumbuh memunculkan kepalanya di atas ombak 30 ribu tahun yang lalu. Pulau ini bertengger tepat di atas pulau vulkanis. Semua pulau bergeser ke tenggara sebesar 1-2 inci maka setiap tahunnya pulau ini terus menerus muncul di atas pusat vulkanis. Perjalanan pulau ini dimulai begitu pulau ini lahir dan begitu muncul pulau-pulau yang lain akan terbentuk. Pulau tertua berada di timur dan pulau termuda berada di barat. Begitu ferdinanda menua pulau akan membawa ban jalan ini ke tempat terbesardari semua kepulauan Galapagos yang kini berada.
Isabela bentuknya seperti kuda raksasa. Hamper 100 mil panjangnya dan berpunggung gunung api. Isabela adalah pulau Galapagos yang paling remaja usianya mnedekati 1 juta tahun. Maka cukup bagi kehidupan untuk menghuni. Kawahnya masih menjulang diatas 1 mil permukaan laut. Dan terbungkus tumbuh-tumbuhan di pulau ini masish cukup dekat dengan pusat gunung untuk tetap aktif. Di puncaknya seperti gunung alcedo. Disini hidup hewan yang paling membanggakan Galapagos.
Jejak purba terukir selama ribuan tahun dan membesar di datarannya. Penyu raksasa, dengan bobot 500 pound. Penyu raksasa bisa hidup berbulan-bulan tanpa air. Tetapi di musim hujan mereka berkumpul untuk melepas dahaga, sekitar 5000 ekor hidup di tempat ini di alcedo. Meskipun perisai tubuh besar tetapi penyu rapuh pada parasit kulit yang tidak mampu dibuangnya sendiri. Sehingga mereka mengembangkan hubungan baik dengan burunh finch. Selama hidup dipulau isabela. Isabela akan terbawa cepat kepusat kepulauan Galapagos tempat dimana pulau yang aktif dan menua itu berada.
Santa cruz telah tertarik amat jauh dari pusat vulkanis yang kini tertinggal reruntuhan purba yang hilang oleh waktu dan tertelan oleh hutan. Di Galapagos terdapat burung frigate. Pada pagi hari burung ini memendikan bulu mereka dan menceburkan dirinya sambil berenang.
Flamingo besar terdapat di pualu Galapagos mungkin migran dari karibia. Terdapat 500 flamingo  di Galapagos. Sepanjang tepi pulau tandus ini yang lebih kering dan panas datarannya didominasi oleh hutan kaktus raksasa.
Elang Galapagos, kadal kecil merupakan mangsanya iguana laut. Iguana laut sering berada di pantai tetapi pada musim bertelur, hewan betinanya harus berani ke darat mencari tanah yang lunak untuk bertelur. Elang dengan sabar menunggu iguana lemah, maka elang akan berburu untuk memenuhu kebutuhan anaknya yang sedang tumbuh.

Espanola dahulu merupakan gunung api terbesar, kini tinggal daratan, kering dan datar. Pulau ini terlindung, pantai utaranya kian meluas dan menjadi tempat singa laut berdiam. Betina singa laut melahirkan 1 ekor anak dam memberikan susu yang kaya protein dan lemak. Ketika anaknya berusia 1 bulan mereka akan mengikuti kelompok bermain setempat. Singa laut harus menguasai lahan pasir karena mereka akan kedatangan penantang yaitu penguasa pantai. Apabila anak singa berusia 1 atau 2 tahun teluk akan menjadi tempat berlatih untuk keahlian social dan berburuh. Perairan ini amat kaya dan singa laut sangat efektif sehingga mempunyai waktu bersenang-senang.
Ablator ombak adalah burung terbesar di Galapagos, lebar sayap 7 kaki. Setelah 6 bulan terbang pendaratannya tidak pernah muda di tanah. Sang jantan menunggu berhari-hari bahkan berminggu-minggu untuk menunggu pasangannya. Burung ini bisa hidup 50 tahun dan berpasangan sampai mati. Mereka menyambung kembali ikatan dengan tarian memikat. Bagi burung sebesar itu kawin merupakan peristiwa lembut. Nama ombak ablator berasal dari bulu halus mereka. Telur burung ini di keram selama 2 bulan, masing-masing bergantian mengerami hingga 2 minggu bahkan lebih.
Ketika anak-anaknya sudah besar orang tuan membawanya dan mencari makan semakin jauh mencapai 2000 mil. Anak-anaknya mulai terbang setelah 6 bulan. Anak-anaknya tidak akan kembali untuk bertelur sampai 5 atau 6 tahun lagi. Perjalanan ablator ombak hanyalah awal tetap perjalanan pulau ini telah mendekati akhirnya. Selama 3,5 juta tahun terakhir Espanola telah bergeser 100 mil dari tempat lahirnya di pusat vulkanis Galapagos.
Sepanjang waktu pulau ini akan berkontraksi , pecah dan tenggelam. Dan kelak akan berakhir di bawah ombak. Semua pulau akan ikut terbawa di atas ban berjalan untuk mengalami nasib serupa. Begitu banyak pulau Galapagos yang muncul dan tenggelam, selalu begitu dan akan selalu begitu. Berabad-abad kemudian semua mulai berdatangan ke sini. Tetapi pada waktunya ada seseorang yang terilhami oleh daratan dan alamnya akan melihat semuanya secara berbeda, yang menemukan rahasia yang tersembunyi didalam alam semesta pulau ini. Dia adalah CHARLES DARWIN.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar